Sabtu, 08 Desember 2018

Keinginan di Matamu

Aku pernah membaca sebuah kalimat bahwa jodoh adalah sabar. Saat itu aku tidak mengerti apa maksudnya. Namun sekarang baru kumengerti.
Sabar yang dimaksud adalah...
Sabar ketika belum ada yang datang melamar.
Sabar ketika orang yang kamu harapkan diam-diam tidak memberimu sinyal.
Sabar ketika menunggu orang yang kau harapkan datang melamar meskipun tak pasti.
Sabar ketika pada akhirnya yang kau harapkan berakhir dengan orang lain.

Sabtu, 18 November 2017

Hubungan yang sudah ternodai tidak akan bisa dikembalikan seperti semula, apapun dan bagaimanapun caranya.
Seperti wadah kaca yang retak, walau direkat dengan lem terbaik, itu tetap lah wadah retak yang tak mulus.
Hubungan cinta, hubungan keluarga, hubungan pertemanan, hubungan rekan kerja, dan hubungan lain.
Semua sama saja.

Waktu Bermain Susah Selesai

Dulu, jauh sebelum sekarang, adalah waktu dia bermain2 bersama teman2nya, SD SMP sma hingga kuliah, tidak ada tuntutan, kewajiban. 
Namun sekarang waktu bermain sudah habis.
Kaget ketika sadar dia bukan lagi anak2, remaja ataupun mahasiswa yg masih bermain.
Frutasi akan tuntutan yang dia belum siap.
Gila berfikir keluar dari dalam situasi.

Minggu, 12 November 2017

Berapa banyak kesempatan yang telah dia lewatkan untuk menikah? 
Pertama, seorang yang bekerja berlayar dg penghasilan 30jt/bln (well, itu lh satu2ny hal yg diberitahukan). 
Kedua, seorang kenalan lama yg mngjak ta'aruf. Ketiga, saudara laki2 seorang teman. 
Tapi kenapa dia begitu dingin jika berbicara tentang nikah. Ada penolakan dalam hatinya ketika mendengar atau menyebut kata itu. Rasa benci, tidak suka. Dan tidak ingin. 
Mungkin pemaksaan yang membuatnya menjadi tidak suka, benci dan tidak ingin. 
Atau hatinya yang sudah mati. 
Atau mimpinya yang masih menjadi angan2.
Atau harapannya yang belum tergapai. 
Atau keinginannya untuk terbang merengkuh dunia dg bebas. 
Atau takdir hidupnya untuk sendiri.
Atau cintanya yang sudah tak lagi tersisa.